Peduli Korban Banjir di Jawa Tengah Polres Sumenep Kirim Bantuan Kemanusiaan

    Peduli Korban Banjir di Jawa Tengah Polres Sumenep Kirim Bantuan Kemanusiaan

    SUMENEP - Dalam upaya mendukung dan membantu korban banjir di Propinsi Jawa Tengah, Polres Sumenep Madura Jawa Timur menyalurkan bantuan kemanusiaan berupa perlengkapan perorangan. Kamis (21/3/2024).

    Bantuan  perlengkapan perorangan berupa selimut 66 pcs, Pampers 330 pack, pembalut wanita 410 pack dan pakaian baru layak pakai 206 pcs dikirimkan  secara langsung menggunakan Truck ke Polda Jatim untuk selanjutnya berangkat bersama sama dari Polda Jatim menuju Polda Jateng.

    Bantuan tersebut dikumpulkan dari sumbangan sukarela seluruh anggota Polres Sumenep.  Diharapkan bantuan ini dapat disalurkan dengan tepat sasaran dan meringankan beban masyarakat korban banjir.

    Bantuan Kemanusiaan Polres Sumenep Peduli Bencana Banjir di wilayah Jawa Tengah dilepas langsung oleh Kapolres Sumenep Akbp Henri Noveri Santoso., S.H., S.I.K., MM didampingi Wakapolres Sumenep Kompol Trie Sis Biantoro., S.Pd., S.I.K., M.H serta Pejabat Utama  di depan Mako Polres Sumenep. (*) 

    sumenep
    Achmad Sarjono

    Achmad Sarjono

    Artikel Sebelumnya

    Kapolres Sumenep Ngobrol Kamtibmas Bersama...

    Artikel Berikutnya

    Semangat TNI Bantu Petani Cabut Bibit Padi...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Kapolres Sumenep Pimpin Serah Terima Jabatan Kabag SDM Dan Kabaglog Polres Sumenep
    Pariwisata Berbasis Pendidikan di Bali: Menggabungkan Keindahan Budaya dan Pengetahuan
    Delegasi INKAI berlatih di Honbu Dojo Japan Traditional Karate- Do Asociation
    Danlanud Sultan Hasanuddin Berikan Piagam Penghargaan Kepada Personel Yang Memasuki Purnah Tugas

    Ikuti Kami